Belum bisa NGODING, tapi ingin ikut lomba di bidang IT? Berkesempatan untuk menang apa enggak ya?

Kategori Artikel : Life Insight

02 September 2021

Belum bisa NGODING, tapi ingin ikut lomba di bidang IT? Berkesempatan untuk menang apa enggak ya?

Published in Medium HIMIT PENS
Written by Mega Putri Rahmawati Darta

Menjadi mahasiswa tentu saja tidak cukup jika belajar hanya melalui mata kuliah di kampus saja. Kita juga memerlukan explore diluar kampus untuk mendapatkan lebih banyak insight dan pengalaman. Pasti setiap mahasiswa memiliki cara masing-masing dalam mencari hal tersebut. Tapi ada nggak sih dari kalian yang suka mengasah skill melalui kompetisi? iya kompetisi atau perlombaan yang biasanya diadakan oleh Universitas lain maupun oleh Lembaga Negara. Nah, kalau kalian termasuk orang yang suka kompetisi, pas banget deh kalian baca artikel ini. Karena aku mau share sedikit pengalamanku yang mungkin bisa kalian jadiin referensi. Tapi inget ya disini bukan berarti aku yang paling jago. Kita sama-sama belajar, jadi kalau kalian kurang setuju dengan opiniku ini it’s not a problem kamu punya cara sendiri untuk itu.

Oke lanjut yaa..

Sebenernya disini aku mau bahas perlombaan di bidang yang sesuai jurusan kita ya yaitu bidang IT. Hmm, selama kalian jadi mahasiswa ITpasti udah nemuin banyak banget poster lomba IT ya kan? kira-kira dari kalian ada enggak sih yang pengen banget join lombanya tapi masih ngerasa skill coding dikit banget yang memunculkan sifat tidak percaya diri dan gak jadi ikutan lomba deh? Hayoo ngaku! sebenernya itu wajar sih, aku dulu juga kaya gitu kok tapi coba dulu deh nanti pasti ketagihan 😂.

Nah jadi gimana dong, masa ga punya skill nekat ikutan lomba? Gak mungkin menang dan alhasil cuman buang-buang uang/waktu aja?


Hehe gak gitu juga ya, jadi ada step-step jitu biar kamu bisa punya kesempatan untuk menang. Kalau kalian perhatikan nih lomba di bidang IT itu banyak banget kategorinya, yang sering diadain itu antara lain Hackathon, Inovasi Aplikasi, Design Aplikasi, Inovasi Bisnis TIK, IT-Case, dan banyak lagi yang lainnya. Nah dari kategori itu kalian bisa menyesuaikan kemampuan, eits tapi disini aku gak bakal ngebahas tiap bidang lombanya ngapain aja ya mungkin bisa diartikel selanjutnya. Intinya adalah step pertama harus tau kemampuan kalian, dan bisa tentuin kira-kira kemampuan kalian itu cocok atau dibutuhkan untuk kategori yang mana.

“Tapi kan tetep aja semua kategori harus bisa ngoding?”

Pasti banyak yang berpikiran seperti itu kan? terutama temen-temen mahasiswa baru nih yang masih asing dengan namanya “ngoding”. Kalau kalian cari tau lebih dalam, dari beberapa kategori itu tidak 100% skill yang dibutuhkan hanya coding, banyak skill lain yang menunjang seperti public speaking, creative thinking, problem solving, dan banyak lagi lainnya. Nah untuk itu, bagi kalian yang belum bisa ngoding tapi punya salah satu skill yang aku sebutin tadi atau kalau kalian masih belajar tentang semua itu gapapa gausah ragu atau bimbang lagi, karena bisa jadi skillmu itu juga dibutuhkan oleh orang lain. Kalian wajib banget lanjut ke step kedua yaitu harus tau persyaratan lombanya hehe.

Kenapa emang persyaratannya?

Karena kita masih memiliki kekurangan, gak mungkin dong ya kita berjuang sendirian. Jadi aku saranin, cari perlombaan yang persyaratannya diperbolehkan membentuk tim. Biasanya nih menurut pengalamanku kebanyakan lomba bidang tersebut bakalan dilakukan secara tim (2–3 orang/tim). Dengan adanya persyaratan “tim” ini kalian bisa banget memanfaatkannya 😁. Caranya adalah kalian analisa jika ikut kategori itu, kira-kira butuh skill apa lagi ya selain yang sudah kalian miliki. Ini bukan “memanfaatkan” dalam artian “negative” ya guys. Pada dasarnya tim dibentuk untuk melengkapi antara satu sama lain dan menghasilkan kekuatan yang lebih dibandingkan dengan solo player.


Oke setelah mengetahui kira-kira kriteria apa aja nih yang dibutuhkan untuk melengkapi timmu, selanjutnya kalian mulai mencari kandidatnya hehe. Ini bebas ya guys, boleh dari teman sekelas, seangkatan maupun kakak tingkat, bahkan mau collab sama jurusan lain juga boleh banget lah. Tapi disini kalian harus bisa njelasin lombanya, “ya kali kalian ngajak tapi gak tau ini lombanya nanti ngapain aja” 🤦‍♀️. Paling tidak kalian sudah baca buku panduan sampai tamat ya. Nah skill negoisasi juga dibutuhkan nih disini, biar bisa membuat targetmu mau join dengan tim kalian. Jangan lupa memaparkan keuntungan ikut lombanya apa aja ya, biar mereka semakin tertarik.

Nah step terakhir adalah setelah mendapatkan kandidat resmi, disini komitmen kalian juga harus kuat. Jangan sampai habis ngajak anak orang, eh ditinggal dan ditelantarin kan mereka jadi males kalau gitu ceritanya. Jadi harus bener-bener berjuang satu tim, jangan setengah-setengah ya harus maksimal biar hasilnya juga tidak mengecewakan diri sendiri maupun orang lain. Dan yang paling penting apabila satu tim belum pernah mengikuti lomba sama sekali, coba kalian cari referensi baik itu melalui internet, dosen pembimbing, ataupun info dari kakak tingkat yang pernah join lomba tersebut. Ini emang sepele sih, tapi bisa buka padangan kalian tentang perlombaan itu sehingga kalian bisa persiapkan strategi-strategi menuju kemenangan.

Gimana nih 🤔?

Dari sini kalian bisa paham kan, meskipun belum ada skill ngoding kalian tetep bisa join lomba bahkan memiliki kesempatan untuk menang. Nah dari mengikuti lomba ini kalian juga bisa sambil belajar ngoding dengan teman se-tim kalian. Jadi jangan berpikiran “Ikut lomba ketika sudah jago ya”, kalau udah jago si jadi “juri” bukan “peserta” lagi 😎. Sekarang ubah prinsipnya menjadi “Ikut lomba untuk belajar, mengasah skill, dan mencari relasi serta pengalaman”. Good luck guys, ingat tagline PENS ya “Kampus perjuangan, kampus tradisi juara”🙌.

Oiya untuk kalian yang belum kenal aku, kenalan dulu yuk. Namaku Mega Putri Rahmawati Darta bisa dipanggil Mega. FYI aja foto yang paling atas diambil saat aku masih Mahasiswa Baru 2019, disana aku belum bisa ngoding dan bener-bener baru tau dunia IT saat kuliah. Tujuan aku share ini biar kalian semua terutama mahasiswa baru IT 2021 yang masih awam tentang coding tetap semangat dan jangan pantang menyerah, karena perjalanan masih panjang dan banyak yang bisa ditemukan disepanjang jalan.

Untuk kalian yang ingin mengenal lebih jauh, atau ada kritik dan saran tentang artikel ini kalian bisa hubungi aku di :
Ig : @megadrta
connect linkedin ku juga ya : megadarta

Thanks , sampai jumpa diartikel selanjutnya.


ALAMAT

Institut Teknologi Sepuluh Nopember, Kampus, Jl. Raya ITS, Keputih, Kec. Sukolilo, Kota SBY, Jawa Timur 60111, Indonesia